Dalam upaya meningkatkan kualitas dan pemerataan layanan pendidikan menengah serta pendidikan khusus di Sumatera Barat,
Dinas Pendidikan menetapkan beberapa Indikator Kinerja Utama (IKU) tahun 2024. Dua di antaranya adalah:
1️⃣ Meningkatkan partisipasi warga usia 16–18 tahun dalam pendidikan menengah.
2️⃣ Meningkatkan akses pendidikan bagi penyandang disabilitas usia 4–18 tahun.
IKU ini menjadi tolok ukur penting dalam mengevaluasi capaian kinerja dan perencanaan program pendidikan ke depan.
Bersama, kita wujudkan pendidikan yang inklusif dan bermutu di Sumatera Barat