Portal Rumah belajar adalah portal yang di bangun oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk memfasilitasi ketersediaan konten bahan belajar yang dapat dimanfaatkan oleh pendidik dan peserta didik, seperti bahan belajar interaktif yang dilengkapi dengan media pendukung gambar, animasi, video dan simulasi. Dengan portal ini diharapkan proses belajar mengajar akan semakin.
Untuk dapat memanfaatkan portal ini dengan optimal pengguna harus registrasi, untuk registrasi pengguna tidak dipungut biaya. Tujuan registrasi adalah untuk dapat dimonitor statistik pengguna portal ini. Dengan registrasi pengguna dapat mengupload konten, mengunduh konten, komunikasi secara synchronous maupun asynchronous berupa forum, kelas maya serta bimbingan belajar yang ada di portal rumah belajar, sebaliknya jika tidak registrasi pengguna hanya bisa melihat konten yang ada di portal rumah belajar.
Dengan rumah belajar mari kita manfaatkan kelas maya untuk belajar secara online