Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat (Kadisdikprov Sumbar) Adib Alfikri melantik 1 pejabat Eselon III dan 1 pejabat Eselon IV lingkungan Disdikprov Sumbar bertempat di Ruang Khusus Disdik Sumbar, Selasa (7/1).
Pelantikan ini guna mengisi kekosongan dan promosi yang dilakukan Kadisdik Adib untuk memaksimalkan kinerja pegawai di Disdik Sumbar. Pejabat yang akan diberi tugas untuk memberi pelayanan baik kepada masyarakat dalam bidang pendidikan dan penyegaran struktur organisasi.
Pejabat yang dilantik Adalah Andri Yunidal yang sebelumnya menjabat Kasubag Keuangan (Eselon IV) menjadi Kabag Perencanaan (Eselon III) yang jabatan ini sebelumnya diisi oleh Ahmad Zakri yang mendapat promosi ke Eselon II, dan Dian Anggriati sebelumnya menjabat FU bagian Keuangan menjadi Kasubag Keuangan.
Dalam sambutannya, Adib menyampaikan arahan dimasing-masing posisi dan mengingatkan pejabat yang dilantik untuk memegang amanah yang diberikan.
“Jabatan bukan hak, tapi amanah yang diberi pimpinan kepada pejabat yang dilantik, belum tentu yang dilantik ini adalah orang pintar dan berprestasi, tapi adalah orang yang dipercaya dan diberi amanah untuk memimpin dan memiliki integritas”, tutur Adib saat beri sambutan.
Selanjutnya Adib meminta seluruh staffnya untuk saling mendukung dan mempromosikan.
“Saya harap seluruh karyawan Disdik Sumbar untuk bekerja saling mendukung dan promosikan, bukan saling menjatuhkan, seperti saya promosikan Bustavidia dan Ahmad Zakri untuk menjabat Eselon II, dan Andri Yunidal saya promosikan menjadi Eselon III, sedangkan Dian dipromosikan Andri untuk mengisi posisi yang ditinggalkannya”, tambahnya.
Dikatakannya, pengangkatan dan pelantikan pejabat telah melalui rangkain prosedur dan mekanisme sesuai aturan yang berlaku. Melalui berbagai kajian dan pertimbangan teknis persyaratan jabatan menyangkut pengalaman dalam melaksanakan tugas sehingga dianggap mampu untuk mengemban tugas dan amanah ini dengan sebaik-baiknya.
Diakhir sambutan Adib berpesan untuk memahami posisi masing-masing, bekerja dengan santai tapi serius dan jalin kerjasama dengan Stockholder terkait.