Disdik Sumbar Tampilkan Karya Inovatif dan Kreatif Pada Sumbar Expo 2017


Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat (Disdik Sumbar) mengikuti Ajang Sumatera Barat Expo 2017 yang dilaksanakan di Lapangan Engku Putri Batam, Kepulauan Riau. Ajang pameran produk dan potensi unggulan Sumbar, yang berlangsung selama 4 hari (9-12 November) tersebut mengusung tema ‘Wisata Halal Sumatera Barat Merajut Serumpun Melayu’.

Acara ini dibuka oleh Gubernur Sumbar Irwan Prayitno dan dihadiri oleh Gubernur Kepri Nurdin Basirun, Walikota Batam Muhammad Rudi beserta Bupati dan Walikota Se- Sumbar.

Disdik Sumbar pun menampilkan karya Innovatif siswa SMA & SMK berperstasi pada tingkat Nasional maupun Internasional, hal ini disampaikan oleh Kepala UPTD Baltekkomdik Disdik Sumbar Ali Akbar.

“Dalam pameran expo 2017, Disdik Sumbar akan menampilkan karya prestasinya dengan mengusung tema tersendiri, yakni Generasi Cerdas, Kreatif dan Inovatif, yang kami bawa salah satunya peraih mendali emas Taekwondo Internasional, Juara Pencak Silat O2SN, peraih mendali Global IT Internasional, peraih emas OSN Kimia, Tata Boga, Fashion, dan Film Pendek, tutur Ketua Kontingen Disdik Sumbar ini.

Tak hanya itu, Disdik Sumbar juga menampilkan karya inovatif bidang teknologi rekayasa, yaitu membuat Mekatornika-Robotik, Tempat sampah Pintar. Sedangkan untuk industri kreatif adalah melukis wajah, Menjahit Baju Kuruang Basiba.

Acara ini bertujuan mempromosikan Sumbar dan menunjukkan keunggulannya ke daerah lain dan mancanegara. Diharapkan dapat memperluas pasar dan juga meraih calon investor dan mitra bisnis untuk kemajuan Provinsi Sumatra Barat,

Tinggalkan Balasan